Beranda | Artikel
Memaksa Istri Untuk Mengikuti Suami
Selasa, 15 Maret 2011

Pertanyaan:

Jika menurut pandangan suami, istrinya adalah orang yang boros, materialistis, mempunyai pola pendidikan yang memanjakan anak-anak, dan memiliki banyak harta, apakah boleh suami memaksanya untuk mengikuti gaya hidup yang tepat menurut pandangan sang suami mengenai pendidikan? Bahkan sampai jika harus menyebabkan perselisihan yang berkepanjangan? Apakah si istri mempunyai hak untuk memberikan pendidikan (kepada anak-anak mereka) yang pendidikan itu dianggap keliru di mata suami, sang pimpinan sekaligus penanggung jawab?

Jawaban:

Wajib bagi istri untuk mematuhi suaminya, selama ketaatan kepada suami tersebut tidak mengandung maksiat kepada Allah Ta’ala. Seharusnya, suami-istri juga mengetahui berbagai perkara yang bisa mengobarkan perselisihan dan perpecahan. Adapun batasan “boros”, hal ini dikembalikan kepada kebiasaan yang berlaku. Namun setiap pembelanjaan yang melebihi ukuran “sedang”, itu termasuk dalam pengertian boros.

Sumber: Setiap Problem Suami-Istri Ada Solusinya, Solusi atas 500 Problem Istri dan 300 Problem Suami oleh Sekelompok Ulama: Syaikhul Islam Ibn Taimiyah, Syaikh bin Baz, Syaikh Muhammad bin Ibrahim, Syaikh Abdullah bin Utsaimin, Syaikh Abdullah bin Jibrin dll, Mitra Pustaka, 2008.

(Dengan penataan bahasa oleh www.konsultasisyariah.com)
Artikel www.konsultasisyariah.com

🔍 Minum Asi Istri Sendiri, Tarekat Naqsabandiyah, Hadits Qurban Sapi 7 Orang, Turuk Cina, Yufid.com Wahabi, Ustaddanu

 

Flashdisk Video Cara Shalat dan Bacaan Shalat

KLIK GAMBAR UNTUK MEMBELI FLASHDISK VIDEO CARA SHOLAT, ATAU HUBUNGI: +62813 26 3333 28


Artikel asli: https://konsultasisyariah.com/3909-memaksa-istri-untuk-mengikuti-suami.html